Solusi MTP Tidak Berfungsi Pada Android

Post a Comment
MTP Merupakan singkatan dari Media Transfer Protokol yang mana merupakan protokol buatan microsoft untuk menghubungkan perangkat portable ,termasuk di dalamnya smartphone dengan Windows komputer.Melalui mode ini akan terjadi sinkronisasi data digital sehingga pengguna bisa langsung memainkan file seperti musik tanpa harus memindahkan tersebut ke penyimpanan lokal komputer


Mode ini sangat penting karena berfungsi juga untuk mengirimkan file dari android ke komputer.Namun ada kalanya ada beberapa brand android sebut saja contohnya seperti  Xiaomi Redmi 4 / 4a / 4Prime mengalami masalah tidak aktif pada mode tersebut sehingga tidak terdeteksi pada komputer 

Untuk solusinya adalah mengatifkan mode tersebut secara manual dengan mengedit file sistem build.prop.Jika kita melakukan tindakan / modifikasi pada file sistem tentu ada resiko yang harus ditanggung ,seperti bootloop.Nah jka anda siap dengan resikonya maka silahkan ikutin terus panduannya,jika tidak tidak mintalah bantuan pada seseorang yang telah berpengalaman

Secara sederhana file build.prop merupakan file sistem yang berisi parameter setting.Ada beberapa tweak atau optimlisasi bisa dilakukan pada file ini dengan mengedit dan menambahkan barisan parameter,terrmasuk juga untuk Solusi MTP Tidak Berfungsi Pada Android

Jika anda pemula dan nekad silahkan lanjutkan mengikuti langkah langkahnya di bawah ini

Pastikan sudah ROOT

Untuk bisa mengakses sistem atau modifikasi sistem syarat ini mutlak harus dipenuhi,akses root merupakan hak tertinggi / atau masuk sebagai administrator

Lakukan Backup

Untuk menjaga hal hal yang tidak diinginkan dan cara mengatasi problem lebih dalam ,cara ini merupakan presedur yang harus di utamakan,setiap hal yang berkaitan dengan modifikasi sistem tidak menjamin keberhasilan 100%


Gunakan  applikasi build.prop editor

Silahkan unduh di playstore,applikasi ini mempermudah bila anda awam dalam mencari dan mengedit file tersebut secraa manual.Dengan cara ini meminimalkan kesalahan 


Menjalankan Applikasi

Langkah awal menjalankan applikasi dan untuk berjaga jaga ,maka buatlah backup file tersebut dengan cara pilih menu >>> create backup.
Ini mungkin penting karena kita hafal dan tahu secara menyeluruh setting yang ada di dalamnya
    . Lanjutkan mengedit file dengan pilih icon pensil pada applikasi
    Geser kebawah hingga ke area yang kosong dan salin parameter setting berikut

 PERSIST.SERVICE.ADB.ENABLE=1 
PERSIST.SERVICE.DEBUGGABLE=1 
PERSIST.SYS.USB.CONFIG=MTP,ADB     
    
    . Lanjutkan dengan tekan simpan,tekan ikon disket 
    Lakukan reboot
    Lakukan percobaan dengan menghubungkan ke komputer,bila telah terdeteksi maka berhasil
Selain cara diatas ada juga cara lain yang bisa di gunakan ,yaitu dengan menggunakan applikasi file explorer yang mendukung edit file seperti Rotex (Root explorer).

Pada applikasi ini anda harus mencari  lokasi file build.prop yang berada di sistem terlebih dahulu dan mengeditnya.sebelum itu jangan lupa melakukan backup dengan melakukan copy paste file tersebut ke folder lain

Nah demikianlah panduan mudah mengatasi  masalah mode MTP  yang tidak berfungsi pada android,selamat mencoba semoga berhasil

Related Posts

There is no other posts in this category.

Post a Comment