Memperluas Jangkauan Wifi Hotspot Dengan Extender / Repeater

Post a Comment
wesberes - Kekuatan pancaran  sebuah hotspot / Accsess Point wifi  sangat bergantung pada sisi hardware,setting dan penempatan.Ketika banyak sekali penghalang maka akan menurunkan kemampuan penerimaan  yang umumnya di tandai dengan  bar sinyal yang rendah pada perangkat client .Beberapa usaha mungkin sudah dilakukan ,seperti memasang antena untuk meningkatkan Gain,Penempatan Acsess Point yang bebas penghalang,dan beberapa setting agar penerimaan bisa maksimal


Nah bagaimanakah bila hasilnya masih belum juga optimal,mungkin menambah perangkat penguat bisa menjadi jawabannya .Dengan perangkat ini kekuatan wifi yang lemah pada suatu lokasi akan diperkuat kembali sehingga jangkaunya lebih luas.Area yang tadinya tidak mendapati sinyal akan terbantu dengan penggunaan alat ini.Di pasaran alat ini dikenal dengan nama " Wifi Extender / Repeater "

Salah satu contoh yang saya alami adalah mifi yang saya miliki,kemampuan daya pancar dihasilkan sangat rendah,hanya beberapa meter saja,sehingga ketika saya ingin internetan di dalam kamar maka yang terjadi mifi tidak mendapatkan sinyal operator ,dan sebaliknya ketika saya tempatkan diluar ,dimana terhalang oleh tembok maka yang terjadi saya tidak mendapati sinyal wifi

Oleh karena itu saya menggunakan perangkat tambahan penguat sinyal.Ada dua metode penguatan pada perangkat mifi,bisa dari penguatan sinyal operator atau dari sinyal wifi.Sesuai dengan kebijakan pemerintah penguatan sinyal operator selular oleh penggunaan personal tidak diijinkan dan bisa dikenakan denda bila melakukan pelanggaran .hal ini wajar sebab penggunaan alat ini menggangu pengguna lain

Berbeda halnya dengan penguat wifi ,peralatan ini aman dan tidak menganggu pengguna yang lain.Ada banyak pilihan dipasaran yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan dan kemampuan kantong.Saat ini juga tersedia pilihan wifi repeater dengan bentuk usb,sehingga ini lebih praktis dengan ukuran kecil ,flexibel bisa dibawah kemana mana dan juga easy setup

Related Posts

Post a Comment